Senin, 29 Juli 2013

Resensi Film Pacific Rim

Film yang disutradarai oleh Guillermo del Toro dan penulis naskah Travis Beacham dirilis pada 12 Juli 2013."Pacific Rim" akan melengkapi daftar film sci-fi yang anda tonton dalam tahun ini. Didukung oleh Warner Bros. Pictures, film ini menjanjikan tontonan yang apik bagi para penikmatnya. Pacific Rim dibintangi oleh Charlie Hunnam, Idris Elba, Charlie Day, Clifton Collins Jr., Rinko Kikuchi, Ron Perlman, Max Martini, Robert Kazinsky, dan Diego Klattenhoff.

Pacific Rim

Berkisah tentang pasukan monster raksasa yang dikenal dengan Kaiju bangkit dari dasar samudera. Hal itu menyebabkan perang maha dahsyat yang menimbulkan korban jiwa jutaan manusia dan menghabiskan sumber daya yang ada di Bumi.

Manusia bumi pun tidak tiggal diam. Untuk melawan Kaiju, diciptakanlah robot-robot raksasa yang diberi nama Jaeger. Jaeger ini dikendalikan oleh dua orang pilot yang pikirannya terhubung dalam sebuah jembatan syaraf.

Tapi, ketangguhan Jaeger pun bukan lawan kepadan buat Kaiju. Para Jaeger dibuat nyaris tak berdaya melawannya. Di ambang kekalahan, muncullah dua orang pahlawan yang tidak disangka, yaitu Raleigh Antrobus (Charlie Hunnam), seorang mantan pilot, dan siswanya yang bernama Mako Mori (Rinko Kikuchi).

Mereka berdua pun menjadi harapan terkahir bagi umat manusia untuk melawan Kaiju. Menggunakan Jaeger tua yang legendaris, bersama-sama mereka berjuang demi mengalahkan monster jahat Kaiju.



SUMBER

Tidak ada komentar:

Posting Komentar